Ibu Muda di Cianjur Melahirkan Tanpa Merasa Hamil: Sudah Takdir Allah

author photo Februari 14, 2021
Ibu Muda di Cianjur Melahirkan Tanpa Merasa Hamil: Sudah Takdir Allah
Seorang ibu muda di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, melahirkan setelah ia baru sadar hamil satu jam sebelumnya (Foto: Tribunnews)

Peristiwa menghebohkan terjadi di Kampung Gabungan, RT 02/02, Desa Sukapura, Kecamatan Cidaun, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.


Seorang ibu muda berinisial SZ (25) tiba-tiba hamil dan melahirkan seorang bayi perempuan.


Kepada wartawan, SZ mengaku tak merasakan tanda-tanda kehamilan. Siklus haidnya pun, menurut SZ, masih normal.


"Kalau proses haid saya normal sebulan sekali makanya saya kaget tiba tiba perut saya bisa langsung hamil dan melahirkan bayi. Jujur saja hingga sekarang ini saya masih merasa kaget, mungkin ini sudah takdir dari Allah SWT yang terpenting saya dan dede bayi sehat," kata SZ dilansir dari KompasTV.


Berawal ada angin terasa di organ vital


Dilansir dari KompasTV, pada Rabu (10/2/2021) siang, SZ mengaku sedang berbaring santai di ruang tengah kamarnya.


Lalu, tiba-tiba dirinya merasa ada angin masuk ke organ vitalnya.


Setelah itu, dirinya merasa sakit selama 15 menit dan perutnya membesar. Namun, tak berselang lama perut Siti kembali mengecil.


"Beberapa jam sebelum melahirkan perasaan saya merasa ada yang masuk ke dalam rahim saya dan terasa sakit, setelah itu selama 15 menit perut saya tiba tiba buncit dan membesar selang dua menit perut saya kembali rata dan besar lagi," katanya, Jumat (12/2/2021).


Disangka sakit lambung kambuh


Merasa khawati akan kondisinya, SZ lalu pergi ke puskesmas terdekat. Saat itu, dirinya menyangka sakit lambung dan membuat perutnya membuncit.


"Waktu itu saya mengira (perut membuncit) penyakit lambung saya kambuh,” kata SZ kepada wartawan, Jumat (12/2/2021).


Sesampainya di puskesmas, SZ pun diperiksa petugas medis. Saat itu, SZ kaget ketika dinyatakan hamil dan sudah waktunya melahirkan.


“Kaget dan heran, katanya saya hamil dan sudah waktunya melahirkan,” ujar dia.


Lalu, sekitar pukul 14.30 WIB, SZ merasa mulas hingga akhirnya melahirkan bayi perempuan dengan bantuan bidan di puskesmas tersebut.


Cerai 4 bulan lalu


Dirinya sendiri mengakui pernah menikah dengan seorang laki-laki asal Agrabinta, Cianjur. Namun pernikahan itu kandas empat bulan lalu.


"Kalau proses haid saya normal sebulan sekali makanya saya kaget tiba tiba perut saya bisa langsung hamil dan melahirkan bayi. Jujur saja hingga sekarang ini saya masih merasa kaget, mungkin ini sudah takdir dari Allah SWT yang terpenting saya dan dede bayi sehat," kata Siti. [Kompas.com]

Next article Next Post
Previous article Previous Post